DISWAY.ID - Balai Taman Nasional (TN) Manusela resmi memperpanjang masa penutupan aktivitas wisata pendakian di Gunung Binaiya, Maluku Tengah.
Penutupan ini sebelumnya diberlakukan sejak hilangnya seorang pendaki asal Bogor, Jawa Barat, bernama Firdaus Ahmad Fauji (27), yang dilaporkan hilang sejak 26 April 2025 dan hingga kini belum ditemukan.
Awalnya, penutupan dijadwalkan berlangsung dari 28 April hingga 11 Mei 2025. Namun melalui pengumuman resmi bernomor PG.224/T.48/TU/UM/5/2025 yang diterbitkan pada 9 Mei 2025, TN Manusela memutuskan untuk memperpanjang kebijakan tersebut hingga waktu yang belum ditentukan.
"Dalam pengumuman tersebut, kami mempertimbangkan kondisi cuaca di kawasan Gunung Binaiya yang masih tergolong ekstrem, seperti hujan lebat dan kabut tebal yang berpotensi membahayakan keselamatan pengunjung," ujar Kepala Balai TN Manusela, Deny Rahadi, di Ambon, Maluku, dikutip Senin, 12 Mei 2025.
Ia menegaskan bahwa keputusan ini merupakan langkah antisipatif demi menjamin keamanan dan kenyamanan seluruh pihak.
"Masyarakat dan para pendaki diimbau untuk mematuhi kebijakan ini hingga cuaca dinyatakan kembali kondusif," tambahnya.
Balai TN Manusela juga mengimbau masyarakat untuk terus mengikuti informasi terbaru yang disampaikan melalui kanal resmi lembaga. Keselamatan, kata Deny, tetap menjadi prioritas utama dalam kegiatan wisata alam.
Seperti diketahui, penutupan pendakian dilakukan menyusul laporan hilangnya Firdaus Ahmad Fauji saat melakukan pendakian melalui jalur Nasapeha menuju puncak Gunung Binaiya. Firdaus dilaporkan terpisah dari rombongannya pada Sabtu, 26 April 2025.
Pencarian secara resmi telah dihentikan oleh tim gabungan pada 5 Mei 2025, namun sejumlah relawan diketahui masih melanjutkan upaya pencarian secara mandiri.
Dalam proses pencarian, tim yang terdiri dari Balai TN Manusela, Basarnas, aparat kepolisian, relawan, dan elemen lainnya, telah menerapkan tiga metode utama, yakni penyisiran di jalur pendakian, pelibatan ritual adat setempat, serta penggunaan drone dengan teknologi thermal. *