Wakil Menteri Hukum Edward Omar Kunjungi Maluku, Ini Agendanya

Wakil Menteri Hukum Edward Omar Sharif Hiariej melakukan kunjungan Kota Ambon-Dok Kemekum Maluku-
DISWAY.ID - Wakil Menteri Hukum Edward Omar Sharif Hiariej melakukan kunjungan Kota Ambon Provinsi Maluku pada Selasa 22 April 2025.
Edward dan rombongan tiba di Bandara Pattimura Ambon pada pukul 06.00 WIT dengan menggunakan pesawat Batik Air. Kedatangan Wamenkum disambut dengan moment hangat dan penuh kehormatan.
Turut hadir dalam penyambutan itu, Wakil Gubernur Maluku Abdullah Vanath, Kepala Kantor Wilayah Kemenkum Maluku Saiful Sahri, bersama Kepala Divisi Pelayanan Hukum Reza Aditiyas Ananda, Kepala Divisi Peraturan Perundang-undangan dan Pembinaan Hukum (P3H), La Margono serta Kepala Kantor Imigrasi, serta unsur akademisi dari Universitas Pattimura (UNPATTI), yakni Rektor UNPATTI dan Ketua Senat UNPATTI.
Eddy, sapaan akrab Wamen tiba diambon didampingi oleh pejabat tinggi Kemenkum, yakni Kepala Badan Strategi Kebijakan (BSK) dan Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM).
Setelah turun dari pesawat, rombongan langsung diarahkan menuju ruang VIP Bandara Pattimura, di mana perbincangan ringan dan suasana kekeluargaan tampak hangat mewarnai momen penyambutan.
Dari Bandara, Wamen beserta rombongan melanjutkan perjalanan ke Swiss-Belhotel Ambon, tempat menginap dan mengatur sejumlah agenda kunjungan yang telah dijadwalkan.
Kunjungan ini menjadi sinyal kuat komitmen pemerintah pusat, khususnya Kementerian Hukum RI, dalam mendukung pembangunan hukum, serta penguatan kelembagaan di wilayah timur Indonesia.
Agenda kunjungan kerja Wamenkum yaitu Slasa 22 April meninjau Kanwil Kemenkum Maluku serta menerima Gelar Adat dan Obrolan dengan Para Latupati di Negeri Rutong, Kecamatan Leitimur Selatan, Kota Ambon.
Sementara, Rabu 23 April, Wamenkum akan menyampaikan orasi ilmiah pada Rapat Terbuka Luar Biasa Senat Universitas Pattimura dalam rangka Dies Natalis ke-62 dan Wisuda Sarjana, Profesi, Magister dan Doktor Periode April 2025 di Unpatti. (*)
Sumber: