HUT ke-68 Kota Masohi, Gubernur Hendrik Lewerissa Ajak Warga Hidupkan Kembali Semangat Masohi

Senin 03-11-2025,17:31 WIB
Reporter : Afdal Namakule
Editor : Afdal Namakule

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Hendrik menyoroti potensi besar Kota Masohi yang dapat berkembang menjadi pusat jasa, perdagangan, dan pariwisata di wilayah Maluku Tengah.

"Dengan posisi strategis, sumber daya alam yang melimpah, serta potensi wisata dari Pantai Ina Marina sampai Teluk Elpaputih, Masohi bisa menjadi kota unggulan di Maluku,” tuturnya.

Ia juga mengingatkan agar semangat persaudaraan yang diwariskan oleh Bung Karno terus dijaga dan dirawat lintas generasi.

“Masohi lahir dari semangat persaudaraan yang dicetuskan oleh Bung Karno. Sekarang, 68 tahun kemudian, tugas kita adalah menyirami pohon itu agar tetap tumbuh subur. Kita rawat persaudaraan, kita jaga kedamaian, dan kita isi dengan pembangunan yang bermanfaat bagi semua,” ungkapnya.

Menutup sambutannya, Gubernur Hendrik menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada masyarakat Kota Masohi.

 “Atas nama Pemerintah Provinsi Maluku, saya mengucapkan Dirgahayu ke-68 Kota Masohi. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberkati langkah kita semua. Dari Kota Masohi untuk Maluku, dari Maluku untuk Indonesia,” ucapnya.

Peringatan HUT ke-68 Kota Masohi diakhiri dengan penyerahan hadiah lomba Cerdas Cermat bagi pelajar, sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi masyarakat. Acara tersebut dihadiri Forkopimda Provinsi Maluku, Anggota DPRD Provinsi, Bupati dan Wakil Bupati Maluku Tengah, pejabat TNI/Polri, serta tokoh masyarakat.

 

Tags :
Kategori :

Terkait